Kegiatan Pengetahuan Hijau

Anda di sini

Depan / Kegiatan Pengetahuan Hijau

Guna mendorong perubahan kebijakan publik agar pembangunan Indonesia dilakukan dengan cara berkelanjutan, Millennium Challenge Account-Indonesia atau MCA-Indonesia berinvestasi untuk mengumpulkan dan menyebarkan pengetahuan tentang energi terbarukan, pengelolaan sumber daya alam, dan pertanian berkelanjutan dalam Proyek Kemakmuran Hijau, khususnya melalui Kegiatan Pengetahuan Hijau.

Program yang merupakan salah satu bagian dari Proyek Kemakmuran Hijau ini berfokus pada pengumpulan dan penyebaran pengetahuan tentang energi terbarukan, pengelolaan sumber daya alam, serta pertanian berkelanjutan di 13 kabupaten pada 4 provinsi Jambi, Sulawesi Barat,NTT, dan NTB, termasuk:

  • Kabupaten Muaro Jambi, Merangin, Kerinci, dan Tanjung Jabung Timur di Provinsi Jambi;
  • Kabupaten Mamuju dan Mamasa di Sulawesi Barat;
  • Kabupaten Sumba Barat Daya, Sumba Tengah, Sumba Barat, dan Sumba Timur di Provinsi Nusa Tenggara Timur; dan
  • Kabupaten Lombok Tengah, Lombok Timur, dan Lombok Utara di Provinsi Nusa Tenggara Barat

Informasi dan kajian yang dikumpulkan para penerima hibah diharapkan dapat mendorong perubahan kebijakan publik agar pembangunan dilakukan dengan cara berkelanjutan, sehingga Indonesia bisa berkembang dan alam tetap lestari.

Pada 18 September 2015, sebanyak tujuh mitra penerima hibah, baik dalam bentuk konsorsium maupun penerima hibah tunggal, telah menandatangani kontrak kerja sama dengan MCA-Indonesia untuk melaksanakan Kegiatan Pengetahuan Hijau yang adalah bagian dari Proyek Kemakmuran Hijau ini.

Kegiatan Pengetahuan Hijau bertujuan memastikan peningkatkan keterampilan tenaga kerja dan keahlian terkait lainnya, peningkatan kapasitas, bantuan teknis, pelatihan kerja dan profesi, agar sejalan dengan kebutuhan nasional untuk mengembangkan strategi rendah karbon.

Kegiatan Pengetahuan Hijau ini juga mendukung tujuan-tujuan Proyek Kemakmuran Hijau dengan cara memfasilitasi pengumpulan, pengaplikasian dan penyebaran pengetahuan yang terkait dengan strategi rendah karbon.

.